Elemen dalam sistem gerbang penghalang parkir otomatis
Di pintu masuk diperlukan mesin pencetak tiket atau dispenser tiket yang terhubung dengan sistem komputer. Pada mesin ini pengemudi yang akan masuk menekan tombol cetak tiket maka tiket akan dikeluarkan secara
otomatis dan harus disimpan sampai kendaraan meninggalkan area parkir.
Kemudian setelah tombol tiket ditekan, mesin akan memberikan perintah kepada pembatas parkir untuk dibuka. Detektor logam terpasang pada penghalang parkir di mana selama logam (kendaraan Anda) dapat dideteksi,
penghalang tidak akan menutup.
Lalu di pintu masuk pembatas parkir juga biasanya ada kamera CCTV untuk merekam kendaraan dan nomor plat kendaraan. Sedangkan untuk pintu keluar elemennya hampir sama, hanya loket tiket diganti dengan operator
loket atau juru parkir.